Home Klinik Kedokteran

Nefrolitiasis

Edisi 0.3
Oleh : dr. Asep Subarkah, S. Ked.


Pengertian

Nefrolitiasis adalah jenis penyakit ginjal berupa batu ginjal karena kekurangan cairan dan/atau kekurangan bahan pencegah endapan kristal dengan manifestasi klinis kolik saat kencing, edema dan hematuria.
Sinonim : batu ginjal, litiasis renalis, nephrolithiasis, penyakit batu ginjal, urolitiasis

Gambar Nefrolitiasis

Nefrolitiasis (alirsyaadnursyaban.wordpress.com)



Penjelasan

Nefrolitiasis berupa batu ginjal terbentuk dari penimbunan, pengerasan dan kristalisasi garam & mineral dalam darah yang tidak tersaring.

Epidemiologi

  • terbanyak pada usia 30-60 tahun
  • sekitar 10% wanita dan 15% pria pernah menderita batu ginjal
  • prevalensi penderita usia diatas 15 tahun kira-kira sebanyak 0,6% dari penduduk Indonesia
  • letak batu biasanya di bagian pelvis renal

Jenis

Penyebab

Faktor Etiologi


  • urin yang terlalu pekat karena mengandung terlalu banyak garam dan mineral.
  • ginjal kekurangan bahan pencegah endapan kristal.

Faktor Risiko


  • riwayat batu ginjal
  • riwayat infeksi saluran kemih
  • ras
  • riwayat keluarga penderita batu ginjal (keturunan)
  • jenis kelamin
  • bakteri
  • kurang minum air putih
  • terlalu sering konsumsi air minum yang kaya mineral
  • terlalu banyak konsumsi makanan yang mengandung protein
  • terlalu sedikit konsumsi makanan berserat
  • rutin konsumsi suplemen yang mengandung kalsium
  • suhu tempat kerja
  • obesitas
  • artritis pirai
  • riwayat operasi sistem pencernaan
  • hanya memiliki 1 ginjal yang masih berfungsi
  • efek samping obat

Nefrolitiasis Karena Obat


Patofisiologi

urinGambar Urin : urin yang terlalu pekat karena kadar zat-zat limbah (terutama garam dan mineral) jauh lebih banyak daripada cairan pelarut atau sedikit zat yang larut bahkan tidak larut sama sekali sehingga terjadi kristalisasi garam dan mineral yang tidak tersaring oleh ginjal dalam darah.
  • urin tampak keruh karena terjadi perdarahan saat batu ginjal melewati saluran kemih.

Diagnosis

4 dasar diagnosis nefrolitiasis :
  • anamnesis :
    o riwayat penyakit
    o faktor risiko
    o gejala
  • pemeriksaan fisik :
    o tanda penyakit
  • pemeriksaan laboratorium :
    o pemeriksaan urin
    o pemeriksaan darah
  • pemeriksaan penunjang :
    o USG
    o rontgen
    o CT scan (paling akurat)
    o intravenous urogram (IVU)

Anamnesis


  • Bila ukuran batu masih sangat kecil maka biasanya pasien tidak merasakan gejala batu ginjal dan mudah keluar dari tubuh secara alami melalui ureter.
  • Jika ukuran batu lebih besar daripada diameter ureter maka gejala batu ginjal baru dapat terasa.
12 gejala nefrolitiasis :
  • malaise
  • anoreksia
  • kolik saat kencing, menetap, tidak menyebar, biasanya terjadi di perut bawah atau samping (kolik abdomen), pinggang, punggung bawah, selangkangan, testis (pada pria) atau di area kostovertebral setinggi ginjal.
  • frekuensi buang air kecil meningkat terutama pada malam hari.
  • mual
  • muntah
  • perut kembung
  • demam tinggi
  • menggigil
  • dispepsia
  • gelisah
  • sulit beristirahat karena sulit menentukan posisi yang tepat

Pemeriksaan Fisik


3 tanda nefrolitiasis :
  • edema pada pergelangan kaki, pergelangan tangan dan sekitar mata
  • hematuria
  • urin tampak keruh (kecoklatan atau kemerahan) dan berbau tidak sedap.

Pemeriksaan Laboratorium


2 tujuan pemeriksaan urin :
  • mengetahui keberadaan infeksi saluran kemih yang berhubungan dengan batu ginjal
  • membantu dokter mengenali jenis batu ginjal jika sampel urin mengandung serpihan batu
2 tujuan pemeriksaan darah :
  • mengetahui kadar zat-zat tertentu yang berpotensi menyebabkan batu ginjal (misalnya kadar kalsium, asam urat)
  • memastikan fungsi ginjal masih baik atau telah rusak

Pemeriksaan Penunjang


2 tujuan pemeriksaan penunjang :
  • memastikan keberadaan batu ginjal
  • menentukan posisi batu ginjal secara tepat dan akurat

Rawat Inap


6 indikasi rawat inap :
  • rasa sakit yang parah
  • hamil
  • muntah sampai dehidrasi
  • usia diatas 60 tahun
  • hanya memiliki 1 ginjal
  • nyeri bertambah parah meskipun telah diberikan obat pereda nyeri

Penatalaksanaan

2 jenis penatalaksanaan nefrolitiasis :
Penatalaksanaan nefrolitiasis terapi medis tergantung pada ukuran batu ginjal :
  • ukuran kecil atau menengah (diameter < 0,6 cm) dan belum menyumbat saluran kemih : tanpa operasi, minum air 2-3 liter per hari, obat anti nyeri (paracetamol, ibuprofen, obat anti inflamasi non steroid), obat penghambat alfa, obat antiemetik
  • ukuran besar dan menyumbat saluran kemih (diameter 0,6 cm atau lebih) : menggunakan instrumen untuk menghancurkan batu ginjal (energi laser, ultrasound, operasi)
4 jenis instrumen :
Bedah terbuka :
  • jarang dilakukan
  • hanya untuk batu ginjal yang berukuran sangat besar
  • cara : membuat sebuah sayatan pada permukaan kulit di punggung

Komplikasi

2 penyebab komplikasi nefrolitiasis :
  • batu ginjal
  • terapi batu ginjal
4 komplikasi akibat batu ginjal :
4 komplikasi akibat terapi batu ginjal :

Pencegahan

Batasi konsumsi makanan, minuman atau suplemen yang mengandung zat-zat penyebab batu ginjal seperti oksalat (bayam, kangkung, kembang kol, coklat, kacang-kacangan, ikan sarden, merica, teh hitam, ubi, buah anggur, asparagus), suplemen kalsium dan protein hewani.
  • minum air putih sebanyak 8-10 gelas atau 2-3 liter per hari untuk mencegah dehidrasi, mengencerkan urin dan membilas saluran kemih sehingga zat-zat limbah yang disaring ginjal dari darah tidak mudah mengendap dan selalu lancar terbuang.
  • riwayat batu ginjal : minum allopurinol (mencegah batu asam urat), antibiotik (mencegah infeksi saluran kemih), diuretik (pada hiperkalsiuria), obat penurun kadar sistin (mencegah batu sistin)
  • diet rendah kalsium dengan mengurangi susu, telur dan lain-lain
  • banyak mengkonsumsi putih telur
  • mengurangi asupan daging
  • sering konsumsi buah semangka
  • perhatikan kesehatan gigi

Diagnosis Banding

Ujian

  • soal nomor 23

Referensi

  1. BPJS Kesehatan. Batu Ginjal. Jakarta. www.bpjs-kesehatan.go.id
  2. dr. Marianti. Batu Ginjal. www.alodokter.com. Akses 21 Januari 2018.
  3. Wikipedia. Batu Ginjal. id.m.wikipedia.org. Akses 29 Januari 2018.

ARTIKEL TERBARU


| Apendisitis | Kocher Sign | Sitkovsky Sign | Edema Mukosa | Blumberg Sign | Multivitamin | Ruam | Ruam Sekunder | Vitamin | Tuberkulosis Primer |


ARTIKEL FAVORIT


| Eksudat Fibrinosa | Vulnus Excoriatum | Neoplasma In Situ | Meteorismus | Ekstremitas Bawah | Eksudat | Krusta | Rectal Toucher | Sistem Retikuloendotelial | Kocher Sign |


SPONSOR



A | B | C | D | E | F | G | H | I | J | K | L | M | N | O | P | Q | R | S | T | U | V | W | X | Y | Z

Update 2/10/21