Luka terkontaminasi adalah jenis luka pada tubuh yang tidak bebas dari kotoran, inflamasi atau infeksi dan memiliki kontak yang tidak terkontrol dengan saluran pernapasan, saluran pencernaan, saluran genital atau saluran kemih.
Sinonim : contaminated wound
Luka terkontaminasi pada tubuh ditemukan saat luka terbuka karena trauma, kecelakaan (luka laserasi), fraktur terbuka dan luka penetrasi.
Luka terkontaminasi tidak bebas dari kotoran, radang atau infeksi dengan tanda inflamasi dan infeksi dengan luka tampak kotor, tidak rapi dan lingkungannya tidak steril.