Home Klinik Kedokteran

Korteks Otak Besar

Edisi 0.3
Oleh : dr. Asep Subarkah, S. Ked.


Pengertian

Korteks otak besar adalah permukaan luar otak besar, berupa lapisan tipis, berwarna abu-abu, berasal dari dorsal telencephalon (pallium) dan berkaitan dengan kemampuan berpikir, mengingat, bahasa & persepsi.
Sinonim : cerebral cortex, grey matter

Gambar Korteks Otak Besar

Korteks Otak Besar (hellosehat.com)



Penjelasan

Korteks otak besar adalah permukaan luar otak besar yang rentan mengalami penipisan karena kebiasaan menghisap rokok.
Korteks otak besar berupa lapisan tipis terdiri dari 15 - 33 miliar neuron. Masing-masing neuron tersambung ke sekitar 10.000 sinapsis. Satu milimeter kubik terdapat kurang lebih satu miliar sinaps untuk mengendalikan aktivitas otak.

Embriologi

  • dorsal telencephalon atau pallium berkembang menjadi cerebral cortex.

Histologi

  • Lapisan korteks : neokorteks/isokorteks, arcikorteks, paleokorteks, allokorteks yang berlipat-lipat sehingga permukaannya menjadi lebih luas dengan ketebalan 2 hingga 4 mm.
  • Lapisan korteks terdapat berbagai macam pusat saraf yang mengendalikan ingatan, perhatian, persepsi, pertimbangan, bahasa dan kesadaran.

Anatomi

Fisiologi

  • Fungsi untuk mengendalikan ingatan, perhatian, persepsi, pertimbangan, bahasa dan kesadaran.

Referensi

  1. dr. Kevin Adrian. 2020. Mengenal Bagian Otak dan Fungsinya Bagi Tubuh. alodokter.com. Akses 4 Oktober 2020.
  2. Redaksi Halodoc. Otak. halodoc.com. Akses 4 Oktober 2020.
  3. Wikipedia. 2020. Otak. wikipedia.org. Akses 4 Oktober 2020.

ARTIKEL TERBARU


| Apendisitis | Kocher Sign | Sitkovsky Sign | Edema Mukosa | Blumberg Sign | Multivitamin | Ruam | Ruam Sekunder | Vitamin | Tuberkulosis Primer |


ARTIKEL FAVORIT


| Eksudat Fibrinosa | Vulnus Excoriatum | Neoplasma In Situ | Meteorismus | Ekstremitas Bawah | Eksudat | Krusta | Rectal Toucher | Sistem Retikuloendotelial | Kocher Sign |


SPONSOR



A | B | C | D | E | F | G | H | I | J | K | L | M | N | O | P | Q | R | S | T | U | V | W | X | Y | Z

Update 24/10/21